Odoo adalah platform ERP open source yang banyak digunakan di seluruh dunia. Dengan source code-nya yang terbuka, menjadikan produk ERP ini fleksibel dan mudah dikustomisasi. Odoo terdiri dari beberapa modul, antara lain CRM, Penjualan, Manajemen Proyek, Manufaktur, Manajemen Inventory, dan Akuntansi.
Merujuk dari situs resmi Odoo, hingga artikel ini ditulis ada 19 partner Odoo di Indonesia. Terdiri dari 5 Gold Partner, 5 Silver Partner, dan 9 Ready Partner. Berikut ini list 19 partner Odoo di Indonesia.
Odoo Gold Partner Indonesia
1. Port Cities Indonesia
Port Cities adalah perusahaan yang menawarkan layanan dan solusi Odoo untuk perdagangan internasional, manufaktur, dan e-commerce.
Berdiri sejak tahun 1997, Port Cities memberikan layanan dan solusi IT untuk perusahaan yang melakukan perdagangan di wilayah Asia.
Port Cities memiliki pengalaman dan kepakaran dalam perdangangan internasional, rantai pasok, logistik, dan manufaktur di wilayah Asia. Mereka juga dapat memberikan layanan “terbaik di kelasnya” untuk wilayah Tiongkok dan Asia Tenggara.
Website http://www.portcities.net
No. Telp. +62 812 1176 5068
Email [email protected]
Alamat Satrio Tower, 12th floor unit 6, Jl. Prof. DR. Satrio Kav. C4, Kuningan, Jakarta
2. Arkana Solusi Digital
Arkana Solusi Digital memiliki spesialisasi dalam implementasi Odoo untuk meningkatkan dan mengotomatisasi proses bisnis sehari-hari.
Arkana Solusi Digital memberikan layanan: konsultasi, perancangan sistem, kustomisasi, dan implementasi Odoo secara agile. Mereka siap memenuhi segala kebutuhan spesifik terkait implementasi Odoo.
Arkana Solusi Digital pengalaman bertahun-tahun dalam implementasi Odoo di berbagai sektor industri. Seperti manufaktur, logistik, distribusi, layanan kesehatan, telekomunikasi, outsourcing, dan lain-lain.
Website https://arkana.co.id
No. Telp. +62-81929333000
Email [email protected]
Alamat Jl. Ampera Raya no. 50-A, Kel. Ragunan, Kec. Ps. Minggu, Jakarta Selatan
3. Falinwa Indonesia
Falinwa Indonesia memiliki 8 tahun pengalaman dalam analisis, manajemen proyek, dan kemampuan teknis dalam penerapan Odoo. Mereka memiliki standar dan berkomitmen dalam kesuksesan implementasi Odoo.
Dengan pengalaman bertahun-tahun, Falinwa Indonesia telah meluncurkan berbagai produk berbasis Odoo di berbagai sektor industri. Falinwa Indonesia siap membantu Anda dalam kesuksesan proyek Odoo sesuai dengan anggaran dan waktu yang ada.
Website https://www.falinwa.com
No. Telp. +6287889101030
Email [email protected]
Alamat Jl. Letjen S. Parman Kav. 28, RT. 3 / RW. 5, Tanjung Duren Selatan, Kota Jakarta
4. Sinergi Data Totalindo
Sinergi Data Totalindo merupakan bagian dari grup Dynamic Advantage Partnerindo, memiliki lebih dari 15 tahun pengalaman dalam implementasi Odoo. Mulai dari perusahaan kecil, menengah, dan besar, dengan berbagai produk aplikasi.
Sinergi Data Totalindo memberikan 2 hari training gratis jika memilih untuk bekerjasama dengan mereka dalam implementasi Odoo.
Website http://www.sinergidata.co.id
No. Telp. +62811997381
Email [email protected]
Alamat Jl. Barito II no. 11, Kebayoran Baru, Jakarta
5. Nurosoft Consulting
Nurosoft Consulting adalah perusahaan software house yang siap memenuhi permintaan akan solusi IT, terutama Odoo. Nurosoft mengerjakan proyek di atas rata-rata konsultan IT yang lain. Nurosoft telah berpengalaman lebih dari 6 tahun dan telah membantu perusahaan skala global.
Website https://nurosoft.id
No. Telp. +62 811-3409-004
Email [email protected]
Alamat MARGOREJO INDAH XV / C-814, Surabaya
Odoo Silver Partner Indonesia
1. ERP Indonesia
ERP Indonesia adalah sebuah perusahaan konsultan IT yang berbasis di Semarang, Jawa Tengah. ERP Indonesia menawarkan teknologi kustomisasi dengan basis Odoo. Mereka berkomitmen melayani klien dengan integritas dan kerja keras, karena ERP Indonesia percaya bisnis yang lebih baik akan menciptakan dunia yang lebih baik.
Website http://erpindonesia.co.id
No. Telp. +6289619952015
Email [email protected]
Alamat Jl. Panda Timur No. 17, Palebon, Pedurungan, Semarang
2. Kreatif Solution
Kreatif Solustion telah sukses mengimplementasikan Odoo di lebih dari 80 perusahaan kecil dan menengah di berbagai industri. Mereka menawarkan harga mulai dari Rp180 juta untuk 20 pengguna dan 7 modul: Penjualan, Pengadaan, Inventory, Akuntansi, Invoice, Manufaktur, dan Studio.
Website http://www.kreatifsolution.com
Email [email protected]
Alamat 19th Floor, SOHO CAPITAL Podomoro City, Jl. Letjen. S. Parman Kav. 28, Tanjung Duren Selatan, Grogol Petamburan, Jakarta Barat
3. Invosa Systems
Invosa Systems adalah perusahaan IT berbasis otomasi yang didirikan sejak tahun 2004. Invosa Systems bukan hanya sekedar perusahaan IT, tapi perusahaan yang menawarkan solusi otomasi berbasis IT.
Website http://www.invosa.com
No. Telp. +62-2188361523
Email [email protected]
Alamat Fuji Training Center Building, Jl. H. Saimun 4, Cibitung, Bekasi
4. Metrocom Jaddi Technology
Metrocom Jaddi Technology merupakan bagian dari grup Metrocom dan Jaddi. Mereka fokus dalam pemilihan, perancangan, implementasi, dan perawatan Odoo ERP & CRM, Business Intelligence, dan aplikasi berbasis mobile.
Metrocom Jaddi memiliki keunggulan dalam pengalaman dan metodologi yang telah terbukti – dimana mengintegrasikan proses, SDM, dan teknologi. Mereka juga mampu melayani solusi end-to-end, mulai dari aplikasi bisnis hingga infrastrukturnya.
Website http://www.metrocomjaddi.com
No. Telp. +62 816-905-273
Email [email protected]
Alamat Wisma Griya Intan, 1st Floor Jl. Warung Buncit Raya 21-B, Jakarta
5. Juke Solusi Teknologi
Juke Solusi Teknologi adalah perusahaan solusi IT terkemuka yang fokus pada solusi IT enterprise. Didirikan sejak tahun 2012, telah bertumbuh dengan signifikan hingga saat ini.
Dengan dukungan talenta IT yang berkualitas tinggi dan berpengalaman, Juke Solusi Teknologi memiliki posisi yang unggul di pasar. Melayani aplikasi enterprise, big data analytics, inftrastruktur data, manajemen storage, dan solusi keamanan siber.
Website https://odoo.jukesolutions.com
No. Telp. +62 (21) 4287 8772
Email [email protected]
Alamat Jl. Cempaka Putih Tengah I No. 5-F, Jakarta
Odoo Ready Partner Indonesia
1. Sharsys Teknologi Hakiki
Website https://sharsys.co.id
2. B-informed Asia
Website http://www.b-informed.id
3. ImpactFirst
Website http://www.impactfirst.co
4. Digisolt Technology Consulting
Website http://digisolf.com
5. Bhinneka
Website https://www.bhinneka.com/
6. Hasnur Informasi Teknologi
Website http://www.hasnurgroup.com/
7. Infinity Solutions
Website https://www.infi-nity.com/
8. Thinq. Tech
Website https://www.thinq-tech.id/
9. Unotek
Website https://www.unotek.co.id/